Sabtu, 14 Mei 2016 17:19 WIB
Kemas Gelar Pentas Teater Pelajar II, Heru: Pihak Terkait Tak Merespon
Logo Kemas Meranti
SELATPANJANG - Komunitas Seni Muda Bernas (Kemas) Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, akan menggelar Pentas Teater Pelajar yang ke 2, Minggu (15/5/2016). Dalam menggelar banyak kegiatan seni, Kemas mengharapkan dukungan dari berbagai pihak.
Ketua panitia acara ini, Yudi Prayogi mengatakan kegiatan ini digelar setelah estafet dari kegiatan serupa sukses dilaksanakan beberapa waktu lalu. Untuk kesiapan sendiri, mereka mengaku sudah hampir tuntas. "Kami tim panitia pelaksana menyiapkan sudah hampir final, tinggal panggungnya saja. Untuk administrasi peserta sudah juga sudah klir," ungkapnya.
Ditambahkan Ketua Umum Kemas Meranti, Heru Sandra Herwanto, mereka berharap adanya dukungan dari semua pihak agar kegiatan ini dapat terlaksana dengan maksimal. Melalui bantuan berbagai pihak itu pula, perhelatan seni di Meranti bisa lebih memadai mengingat hingga saat ini belum ada gedung untuk pertunjukan senin.
"Kami berharap kedepan ada pihak-pihak yang ikut membantu kegiatan seni di Meranti supaya lebih meriah dan tentunya semakin ramai dengan fasilitas yang lebih memadai. Apalagi kan di daerah kita belum ada gedung pertunjukan seni," kata Heru.
"Paling tidak ada sponsor yang mau bekerjasama, karena kegiatan ini salah satu program tahunan Kemas," tambah Heru.
Ketika ditanyai mengenai biaya pelaksanaan Heru tersenyum kecut. Sebab hanya ada beberapa orang yang peduli. "Kegiatan ini dari hasil swadaya seluruh anggota Kemas dan SMAN 1 Tebingtinggi. Kalau kita berharap pada pihak terkait, tampaknya belum direspon," beber Heru.
Di tempat berbeda, Kepala SMAN 1 Tebingtinggi Poyadi SPd mengaku sangat mendukung kegiatan ini. Sebab Pentas Teater Pelajar memberikan ruang kreatifas bagi siswa dan siswi.
Sebagai informasi, peserta pada Pentas Teater Pelajar II yang sudah melakukan registrasi final ada 17 peserta, 11 kelompok untuk tingkat SLTA dan ada 6 kelompok untuk SLTP. Peserta diutus dari berbagai kecamatan yang ada di Kabupaten Kepulauan Meranti. ***
Berita Terkait
- Gelak Tawa Iringi Penampilan 17 Peserta di Pentas Teater Pelajar Meranti
- Kemas Meranti Diharapkan Jadi Wadah Positif dan Penangkal Kenakalan Remaja
- 2016 Kemas Meranti Bentuk Pengurus Baru di Dua Kecamatan
- Lestarikan Puisi, Kemas Meranti Gelar Lomba Baca Puisi Antar Pelajar dan Mahasiswa
- Kemas Meranti 'Bius' Pengunjung Riau Expo
- Kemas Meranti Bawa 'Sembilang Sungut 9' Pada Penutupan Riau Expo
- Kemas Meranti Kembali Toreh Prestasi di Provinsi
- Kemas Meranti Kembali "Bentang Karya"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar